Monday, March 17, 2014

CHOCOLATE HOKKAIDO CHIFFON CUPCAKES



Source: dapur vanilla (kalo ga salah)

Bahan:

3 kuning telur

20 gr gula pasir halus

35 gr minyak goreng biasa

60 gr susu cair

55 gr terigu protein rendah

15 gr cokelat bubuk

3 putih telur

35 gr gula pasir halus



Cara membuat:

1.   Panaskan oven dengan suhu 170°C.  Siapkan cupcake cases.

2.   Kocok kuning telur dan gula pasir dengan whisk sampai pucat (± 5 menit).  Tambahkan minyak goreng dan susu cair.  Aduk rata.

3.   Masukkan campuran terigu dan cokelat bubuk yang sudah diayak.  Aduk rata.  Sisihkan.

4.   Kocok putih telur sampai berbusa.  Masukkan gula sedikit-sedkit sambil terus dikocok sampai soft peak.

5.   Masukkan 1/3 adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur.  Aduk balik sampai rata.  Masukkan campuran ini ke dalam sisa adonan putih telur.  Aduk rata.

6.   Tuang ke cupcake case sampai ¾ penuh.  Panggang selama 20-25 menit.





Hasil: 8 pcs



Chocolate filling Krim

250 ml susu cair

75 gr gula pasir/selera saya pake 60 gr karena ada DCC

3 sdm tepung maizena

1/8 sdt garam

2 btr kuning telur

200 gr dark cooking chocolate

300 gr whipped cream cair atau 100 gr whipped cream bubuk + 200 ml air es, kocok sampai soft peak





Cara Membuat:

    Chocolate filling

  1. campur kuning telur dengan maizena, tambahkan sedikit susu cair (± 6 sdm), aduk rata sampai tercampur semuanya. Sisihkan.
  2. Rebus susu bersama gula dan garam sambil diaduk.  Jaga jangan sampai mendidih.  Masukkan campuran kuning telur, aduk rata.  Masak sampai meletup-letup.  Masukkan DCC, aduk rata.  Matikan api.  Dinginkan vla sambil sesekali diaduk agar tidak berkulit.
  3. Tambahkan whipped sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.  Dinginkan

1 comment:

Dita Bybee said...

lhaaa kok lucu ini aku bikin ini 2 minggu yang lalu kali hehe